Pindang Bandeng Presto Bumbu Merah
[intlink id=”3768″ type=”page”]Resep masakan praktis[/intlink] berbahan dasar ikan bandeng presto yang sudah dibumbu pindang ini dapat menjadi pengganti masakan daging. Yah…mengingat harga daging yang tidak menentu, kita yang memiliki anggaran sekedar cukup pun harus bijak mengelolanya. Hemat bukan berarti kurang nikmat. Ayo kita coba praktekkan [intlink id=”3768″ type=”page”]resep masakan praktis[/intlink] pindang pandeng presto berikut ini.
Bahan:
- Pindang bandeng presto >> Goreng matang dan cukup kering.
Bumbu:
- Bawang merah, bawang putih, cabe merah, tomat >> Rebus lalu haluskan.
- Kemiri secukupnya saja >> Sangrai dan langsung dihaluskan.
- Daun jeruk >> Buang tulang daunnya.
Cara membuatnya:
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama daun jeruk.
- Setelah harum, tambahkan garam.
- Masukkan bandeng yang telah digoreng.
- Aduk rata bersama bumbu.
- Tutuplah wajan dan angkat dari panasnya api .
Berikutnya:
- Padu padankan ‘Pindang Bandeng Presto Bumbu Merah‘ dengan ‘Toge Tahu Kuah Gurih‘ atau kembali ke ‘Masak Apa Hari Ini‘.
Catatan:
- Cukupkan minyak yang digunakan untuk menumis bumbu agar bumbu matang dan wangi.
- Jangan tambahkan air untuk mematangkan bumbu.
- Pastikan daun jeruk yang digunakan cukup agar wanginya menambah sedapĀ [intlink id=”3768″ type=”page”]masakan praktis[/intlink] berbumbu merah ini.